Ada Intimidasi, PT Freeport Indonesia Hentikan Sementara Produksinya | Suara Pembaruan: "[TIMIKA] PT Freeport Indonesia menghentikan sementara proses produksinya sejak Jumat (24/2) karena terjadi aksi intimidasi bahkan penganiayaan oleh para karyawan yang beberapa waktu lalu menggelar mogok kerja di Timika.
Kepala Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Mimika Dionisius Mameyau kepada Antara di Timika, Senin (27/2) membenarkan terhentinya proses produksi PT Freeport selama beberapa hari terakhir.
"Intimidasi yang dilakukan karyawan peserta mogok kerja terhadap rekan-rekan mereka tidak terjadi di seluruh areal kerja PT Freeport tapi hanya di beberapa titik sehingga manajemen yang menangani langsung di lapangan mengambil keputusan untuk menghentikan sementara aktivitas produksi," jelas Dionisius."
'via Blog this'
No comments:
Post a Comment